
Bea Cukai Madiun mengikuti program vaksinasi lanjutan atau kerap disebut dengan vaksin booster di Rumah Sakit Paru Manguharjo, Kota Madiun pada hari Kamis tanggal 27 Januari 2022. Penerimaan vaksin diikuti oleh beberapa pejabat dan pegawai serta PPNPN yang telah melampaui syarat untuk menerima vaksin booster.

Jenis vaksin booster yang diterima yaitu 1/2 dosis Astrazeneca. Melalui program penerimaan vaksin booster ini, diharapkan seluruh pegawai Bea Cukai Madiun nantinya akan lebih semakin sehat, tangguh, serta berhasil meningkatkan antibodi secara penuh untuk terhindar dari virus SAR-CoV-2.
