Site Loader

Bea Cukai Madiun kembali mengundang seluruh Perusahaan Jasa Kiriman/Titipan di Wilayah Madiun Raya, dalam Sosialisasi Implementasi NLE (National Logistic Ecosystem) pada Jumat, 24 Desember 2021.

Materi terkait dengan NLE disampaikan oleh Muhammad Amin selaku Kepala Seksi Perbendaharaan dan Rudyta Nur Thoyib, Pelaksana pada Seksi Penindakan dan Penyidikan secara runtut dan jelas. Materi tersebut terdiri dari pengertian umum mengenai NLE, tujuan dan sasaran dari NLE, hingga Layanan dan Fitur pada Platform NLE tersebut.

Perlu diketahui bahwa tujuan dari platform NLE tersebut yaitu Simplifikasi Proses Bisnis Pemerintah dan Swasta, Kolaborasi Logistik Pemerintah dan Swasta, Layanan Pembayaran Digital, dan Tata Ruang.

Dengan adanya sosialisasi terkait dengan NLE ini, maka besar harapan dapat membantu mempermudah pengguna jasa dan pihak pihak yang terlibat didalam prosesnya, untuk meningkatkan program Peningkatan Ekonomi Nasional.

Post Author: nimda

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *